Wednesday, December 12, 2018

Silaturahmi Blogger Muslimah di Acara Milad Keempatnya



Minggu 9 Desember 2018, bertempat di Nutrifood Inspiring Center, Blogger Muslimah mengadakan silaturahmi untuk memperingati milad komunitas blogger muslimah yang keempat. Tempatnya nyaman dan hommy,  juga instagramable. Nutrifood Inspiring center merupakan co-working space, bisa digunakan untuk kumpul komunitas,  media dan karyawan yang mampir istirahat berkawasan di Jakarta Pusat dan disediakan snack sehat gratis juga ada WiFi.  Nuansa ruangannya healthy and green, serasa di rumah kalau disini. Instagramnya @nutrifood. Para blogger ada yang datang ontime dan agak telat kaya saya karena salah belok sehingga muter jauh lagi hehe. Ada hadiah loh buat blogger yang datang ontime keren. 


Dalam acara milad blogger muslimah ini, para blogger membawa makanan tapi jangan yang digoreng, ada jajan pasar, buah, permen dan coklat, bolu dan puding. Dan ada suguhan khusus dari warung jande. Pemilik warung jande share pengalamannya mendirikan warung jande yaitu makanan jande alias jajanan desa tanpa pemanis dan pengawet. Salah satunya adalah ketan susu ini, cocok disantap saat ngeteh atau kumpul kaya gini. Rasanya pas antara matengnya ketan ada parutan kelapa dan susu kental manis. Instagramnya @warung_jande, siapa tahu ada yang mau pesan jajanan desanya. 
Acara milad ini MC-nya mbak Reycha Fara dan sambutan dari ketua blogger muslimah yaitu mbak Novia Syahidah. 


Nah sesi selanjutnya adalah make over dari Purbasari make up, temen saya yang di make over, saya dari sejak gadis dan sekarang sudah menikah gak pernah dandan kecuali pas jadi pengantin sepuluh tahun lalu. Palingan juga hanya pakai lipstik tipis dan bedak saja, parfum pun wangi buah organik dan di rumah membersihkan muka dengan lulur wajah dan raspberry oil cleansing saja yang dari bahan alami. Saya gak pernah pakai eye shadow, pensil alis dan blush on hihi apalagi eye liner. Adikku yang jago pakai eye liner mah, tapi tidak ada salahnya belajar bermake up kan nambah wawasan. Muka kan butuh dirawat dengan skin care tapi jangan bermake up terlalu tebal dan berlebihan. Purbasari harganya terjangkau dan sudah ada sertifikasi halal. Berdiri tahun 1993 oleh PT. Gloria Origita Cosmetics. Produknya diantaranya lulur mandi purbasari,  hand body lotion dan sabun. Menurut mbak Allicia Deana brand manager Purbasaru,  purbasari selain lipstick mengeluarkan prodak baru yaitu purbasari ultra smooth browliner, purbasari intense color liquid,  detail product eyebrom dan eyeliner,  purbasari ultra smootg brow liner. Hasilnya jika diaplikasi di alis dan mata tebal tapi rapi tidak belobor kemana-mana. Saya pun sempat berfoto dengan mbak Allicia dan mbak Ida yang memake over teman saya, rangkaian make upnya itu saya foto yang digunakan teman saya Nur Anisa hasil make upnya natural ya. Instagramnya @purbasarimakeupid. 


Sebelum ke sesi bareng mbak tERe, ada cerita hijrah mbak Novia dan salah satu anggota blogger muslimah, dapat hidayahnya ada yang lewat mimpi dan ujian kehidupan. Cara Allah menyayangi hambanya dengan ujian beda-beda ya, aku sendiri berhijab sejak tahun 2000 pas waktu kuliah sering ikut kajian di DKM kampus dan kata bapakku sudah saatnya menutup aurat, pemikiran berjilbab itu kolot salah besar, karena menutup aurat adalah perintah Alloh wajib untuk semua muslimah di dunia ini. Dan perintah Alloh banyak manfaatnya untuk kita sendiri, saking Alloh sayang dengan hambanya. Mungkin untuk berhijrah secara kaffah dan berjilbab butuh proses, hidayah dari Alloh sudah ada, tinggal bagaimana kita menjemputnya. Selain menutup aurat hijrah kaffah itu adalah kita berubah lebih baik dari kemarin, juga silaturahmi dengan manusia harus dijaga selain ibadah kita terhadap Alloh, hablumminannas dan hablumminalloh. 


Mbak tERe terlahir di keluarga Nasrani, dengan nama Theresia Ebenna Ezenia. Mbak tERe dulu penyanyi,  albumnya Awal yang indah 2001, Sebuah harapan 2003, Begitu Berharga 2005, dan Teretorialhits 2008. Mbak tERe hijrah menjadi mualaf setelah mimpi ada cahaya yang menanyakan siapa Tuhanmu dan siapa Nabimu, dan dengan perkataan temannya di Islam juga ada loh Yesus tapi bukan Tuhan melainkan Nabi Isa. Mbak tERe berpikir dengan logika dan rasional, mengumpulkan informasi yang dia butuhkan juga dibaca hingga meresap ke kalbunya, dan menemukan data bahwa Islam adalah agama terakhir yang harus dia yakini, dengan kalimat tauhid, Tiada Tuhan selain Alloh dan Nabi Muhammad utusan Alloh. 5 ayat dalam Al Qur'an yaitu Qur'an surat An-Nur ayat 1, Qur'an surat Al-Ahzab ayat 36, Qur'an surat Al-Araf ayat 26, Qur'an surat Ahzab ayat 59 dan Qur'an surat An-Nur ayat 31. Ayat-ayatnya kemarin dibacakan mbak Iecha/Reycha Fara berikut artinya. Adem nyess, Al Qur'an adalah petunjuk hidup kita sekaligus bisa jadi obat penentram hati. Mbak tERe sekarang juga sudah berjilbab dan sudah tanpa make up, baginya mending terlihat cantik di depan Alloh daripada di hadapan manusia, betul sekali aku pun setuju dengan ini, sebagai muslimah cantik akan keluar sendirinya dengan sering berwudhu dan berahlak baik. Jadi istri soleha bagi suami kita dan anak yang soleha merawat ortu ketika sakit, kecantikan dari dalam diri akan terpancar apalagi jika ditambah sering ikut kajian dan baca Al-Quran. Mbak tERe ingin meninggal dengan nama Annisa dan sedang menghapal surat Annisa, semoga jadi cahaya di alam kuburnya kelak katanya. Aku jadi teringat almarhumah nenekku, bahwa wanita muslimah jangan mencukur alis dan gak usah dandan berlebihan apalagi nyambung rambut dan alis, karena kelak ketika meninggal gak akan ada cahayanya. Juga teringat kakekku almarhum, baca Al Qur'an setiap hari di rumah membuat rumah yang kita tempatin bercahaya dan sering dimasuki malaikat. Satu ayat dua ayat asal konsiten, Alhamdulillah sampai sekarang dua lembar tetap kubaca dan semoga istiqomah juga nambah hafalan surat Al Qur'annya. Teringat nasehat mamahku mati gak bawa apa-apa yang nemenin hanya amal, usahkan solat on time tambah sunahnya dan ngaji setiap hari. Yang masih kurang disiplin aku adalah solat sunahnya qobla badha dan solat malemnya, kalau dhuha InsyaAllah dan baca Al Quran setiap hari. Yang berat itu istiqomah, apalagi ketika keimanan naik turun. Cuma sebagai muslimah agar kita bahagia dan selamat dunia akhirat yuk rutinkan lagi konsiten istiqomah. Instagram mbak tERe @teretorial,  mbak tERe inisiator Sisterhoodgigs, komunitas bagi musisi perempuan dan anak tanpa asap rokok. Begitulah proses hijrah mbak tERe selain hatinya, juga logikanya berpikir, ya betul kita diberi akal oleh Alloh untuk berpikir mana yang benar dan salah.


Mozlaik dengan tagline Indah Sesuai Sunah,  busana muslimah syar'i,  Mozlaik/ Most Like,  ada niqab fathima, masyitha, khadija, pasmina ruqayya, bergo sumayya dan atiqa,  juga tas aisya. Kalau tertarik bisa lihat instagramnya @mozlaik. 


Rumaisha by Zasa,  busana muslimah dan wedding dress karya Zasafiona Djamal, basicnya warna hitam. Unik bajunya bisa bersinar dalam gelap karena pakai batu kristal dan payet dipadukan dengan bahan tulle dan brokat. Cantik dan elegan ya, kalau berminat bisa lihat di instagramnya @rumaisha_by_zasa.

Nah inilah ceritaku tentang acara silaturahmi blogger muslimah di milad keempatnya, Alhamdulillah dapat doorprize jilbab Alsa. Senang bisa bertemu teman blogger muslimah lainnya yang selama ini hanya bertemu di dunia maya dan bisa bertemu langsung kemarin, juga suguhan makanannya enak komplit dari nasi lauk, sayur buah dan cemilan. Dan ada kajiannya berbagi pengalaman hijrah, dan dilantunkan bacaan ayat suci Al Qur'an. Berkah silaturahmi itu adalah menambah rezeki, rezeki berupa teman yang saling mengingatkan kepada kebaikan, rezeki makanan yang kita santap dan ilmu berupa inspirasi juga rezeki barang berupa hadiah jilbab dan kosmetik, dalam Islam saling memberi hadiah dianjurkan juga. Ada juga pemberian hadiah kepada 6 blogger pemenang  lomba foto di instagram.
Selamat milad blogger muslimah yang keempat, semoga kita semuanya makin lebih baik lagi daripada hari kemarin. 






34 comments:

  1. tahun kemarin aku gak bisa ikut milad-nya BW padahal udah daftar, tahun ini gak daftar karena memang gak bisa :( whuaaa moga tahun depan bisa deh

    bergizi sekali acaranya, meskipun perayaan milad tapi banyak yg bisa jadi catatan kehidupan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak aya, banyak kisah dari bisnis sampai hijrah juga belajar make up, nambah ilmu juga teman :)

      Delete
  2. Masya Allah. Nambah ilmu islamnya di acara Blogger Muslimah banyak ya Mbak. Luar biasa sharing dari Tere, bikin merinding.
    Salut sama Mbak Novia Syahidah, proud of her. Proud of Blogger Muslimah. 💕

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak kadang yang baru masuk Islam lebih getol ibadahnya dan sungguh-sungguh, kita yang Islam dari lahir terlalu santai, iya semoga kita semua mendekat terus kepada Alloh dan istiqomah Aamiin..

      Delete
  3. Salut sama hijrahnya mba Tere. Pasti butuh perhelatan hati selama hijrah ini. Milad blogger muslimah kali ini insight-nya mengesankan ya mba

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul sekali mbak nurul serasa diingatkan kembali untuk lebih mengutamakan akhirat dan lebih dekat lagi dengan Alloh :)

      Delete
  4. Masya Allah, jadi seperti itu perjalanan religi tere ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak diah Tere Alhamdulillah mualaf dan berjilbab juga istiqomah :)

      Delete
  5. Thn ini ga bs ikut hadir di milad Blogger Muslimah semoga makin sukses ya buat mba Via dan tmn2, Tere slh satu penyanyi idola saya luar biasa ya perjalanan hijrah nya

    ReplyDelete
  6. Seru ya acara.. aku gk bisa dtg Ada Tere lagi pasti bnyk hikmahnya hijrah ceritanya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya banyak hikmah dan pelajaran pengingat untuk sesama muslimah :)

      Delete
  7. Semoga tahun depan bisa bertemu lagi ya Mba?

    ReplyDelete
  8. Barokallah kere banget mba Vit acaranya, semoga semakin menebar inspirasi selalu.

    ReplyDelete
  9. Happy milad blogger muslimah semoga blogger muslimah terus menginspirasi para wanita di Indonesia ya

    ReplyDelete
  10. Wah selamat millad blogger muslimah. Seru banget ini acaranya kak, bisa silaturahmi sekaligus menambah ilmu.

    ReplyDelete
  11. Tadinya mau ikutan datang biar bs menambah silaturahmi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalau datang padahal kemarin kita ketemu lagi :)

      Delete
  12. Terima kasih atas tulisannya ya Mbk, jadi terharu dengan proses hijrahnya Tere semoga istiqomah dengan menghapal QS An Annisa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masama mbak, iya bikin kita yang muslimah dari kecil semangat lagi untuk mendekat kepada Alloh :)

      Delete
  13. Senang ya Mba vita bisa kumpul, bercerita dan berbagi pengalaman. apalagi pulangnya dapat hadiah, hihihi

    ReplyDelete
  14. dari sebagian nama-nama blog diatas, saya baru tau mba he he. sekarang jadi menambah daftar list blog untuk mencari inspirasi

    ReplyDelete
  15. senangnya bisa hadir di milad blogger muslimah mo datang tapi bentrok, apalagibisa mendengarkan hijrahnya mba tere

    ReplyDelete
  16. Alhamdulillah. Berkesan banget ya kisahnya Tere. Semoga ke depan Blogger Muslimah bisa menghadirkan sosok lain yang tak kalah menginspirasi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya ditunggu mbak novia acara selanjutnya dari blogger muslimah 😊

      Delete
  17. Cerita mba tERe memang menyentuh banget yaaa Mba.... merinding waktu nyimaknya.

    ReplyDelete

Terima kasih sudah membaca blog saya
Mohon tidak meninggalkan link hidup